Posts

Showing posts from October, 2020

Review Buku Into The Magic Shop Oleh James R. Doty

Image
  First at all , saya ingin berterimakasih kepada BTS. Jujur alasan pertama membaca buku ini adalah penasaran dengan buku yang menjadi inspirasi lagu karya mereka, Magic Shop . Namun buku ini benar-benar beyond my expectation . Banyak sekal insight baru yang saya dapat. Thanks BTS. Buku ini menceritakan perjalanan hidup penulis, terutama menyoroti kehidupan masa kecilnya beserta magic trick yang ia pelajari sehingga membawa dan membentuknya menjadi pribadi sekarang. Mungkin terkesan plot yang simpel, namun yang menarik menurut saya adalah penulis juga turut menambahkan hasil-hasil jurnal penelitian terkait terutama penelitian mengenai neuro-brain system . Menarik. “Others can create your reality only if you don’t create it yourself.” Cerita bermula di Lancaster-California pada tahun 1968 saat Jim bertemu dengan Ruth seorang perempuan paruh baya yang sedang menjaga Cactus Rabbit Magic Shop milik Niel-anaknya. Awalnya Jim hanya berniat membeli properti sulapnya yang hilang, na

Review Buku It’s Not About the Burqa oleh Mariam Khan

Image
Pemilihan kata burqa di judul diambil sebagai pengambaran identitas seorang perempuan muslim oleh masyarakat terutama dunia barat. “We’ve listened to a lot of people talking about who muslim women are without actually hearing muslim women. So now, we are speaking. And now, it’s your turn to listen.” Mariam Khan, editor buku ini, menyampaikan salah satu alasan utamanya menyusun buku ini adalah bagaimana pengambaran, pengambilan keputusan serta representasi perempuan muslim kebanyakan bukan merupakan perspektif langsung dari perempuan muslim. Ia ingin masyarakat mendengar perspektif perempuan muslim langsung dari perempuan muslim sendiri. “Don’t speak for me. I am perfectly capable of speaking for my self. Does that sound oppressed or weak?” Buku ini berisi narasi dari 17 perempuan muslim dari berbagai latar belakang, baik kewarganegaraan, etnis, pekerjaan dan sebagainya. Mereka semua menuliskan perspektif mereka mengenai beragam isu seputar perempuan dan islam. Beberapa narasi yang